Pahlawan Beratribut Lemah Part 1

           "Kliring-kliring", bunyi bell yang bergoyang ketika pintu toko dibuka, tanda seorang pelanggan telah hadir untuk berkunjung. Disana berdiri seorang remaja dengan perawakan tinggi 170 cm, kulit sawo matang, dan kulit sawo matang. Badannya sedang, agak kurus tapi terlihat ideal. Dari pakaiannya dapat dipastikan dia salah satu seorang bangsawan.
          " Selamat datang, nak! Apakah yang bisa saya bantu" ucap seorang nenek.
          "Aku ingin menguji atribut sihir milikku, nek. Aku mrmbawa uang dan aku akan membayar untuk biayanya" sambil pemuda tadi menghampiri bola kaca yang ditaruh diatas bantal berwarna merah, yang terletak di atas meja depan nenek itu berdiri. Tampak ia telah mengetahui fungsi dari bola tersebut dapat digunakan untuk mencapai tujuannya datang ke toko ini.
           Sang nenek bergeser sedikit dari posisi semula. Saat ini posisinya telah berhadap-hadapan dengan bola dan anak tersebut. Fungsi dari bola kaca sudah menjadi pengetahuan umum di masyarakat. Tapi datang ke depan bola kaca sebelum dipersilahkan, di dalam pikiran nenek merasa bahwa anak ini terlalu antusias.
          Seseorang dapat melihat atribut sihirnya dari warna mimpinya yang muncul; putih untuk healer (penyembuh), hitam untuk shaddow (bayangan), kuning untuk summoner (pemanggil), biru tua untuk water (air), hijau untuk wind (angin), merah untuk fire (api), coklat untuk earth (bumi), biru muda untuk ice (es), dan ungu untuk lighting (petir). Pengujian dengan bola kristal hanya digunakan untuk memastikan atribut dan menilai bakat mana.
          Semakin kuat mana maka semakin warna atribut memenuhi bola. Namun pengujian hanya dapat dilakukan kepada anak yang belum bisa mengeluarkan sihir tingkat 1. Saat seorang remaja dapat mengeluarkan sihir tingkat 1 atau lebih tinggi, bola akan menjadi tidak stabil serta bergetar. Saat itu, hanya atributnya saja yang valid untuk dilihat. Mana bisa meningkat kapasitasnya dengan latihan, namun potensi pertumbuhan dapat dilihat sebelum seseorang memulai pelatihan
          Pengujian atribut dapat dilakukan di sekolah sihir saat anak mulai sekolah sihir. Namun siswa tahun pertama wajib asrama. Banyak orang tua yang penasaran dan enggan untuk menunggu setahun untuk melihat bakat anaknya. Hal ini yang membuat klinik sihir dan beberapa toko sihir untuk membuka jasa penguji atribut. Mereka yang membuka jasa hanya bisa dilakukan setelah mendaftar lisensi kepada otoritas kementrian sihir baik di pusat maupun di daerah.
          "Letakkan kedua tanganmu dan makan permen ini. Telan apapun yang terjadi!" sang nenek memberinya bola permen seukuran ujung klingking seorang wanita.
          Si anak mengikuti perkataan nenek itu langkah demi langkah. Ia juga memakan permen itu. Saat gigitan pertama si anak merasakan rasa asam yang tajam, dengan terpaksa ia segera menelannya meski perman baru terbelah menjadi dua.
          Setelah memakan permen yang diberikan sang nenek, si anak merasa kepalanya menjadi pening dan pandangannya sedikit kabur. Tapi perasaan itu hanya berlangsung sesaat. Kemudian secara perlahan cahaya mulai muncul dari bola. Namun sang nenek membuang pandangan dan posisi badan ke samping, sambil telapak tangan diarahkan ke hidung dan mulut untuk menutup batuknya.
          "Uhuk! Uhuk!"
          Cahaya putih muncul terang melewati batas bola kaca sedikit. Tapi anehnya hal itu berlangsung sebentar lalu bola mulai terlihat berganti warna lagi. Sang nenek mulai menoleh saat bola berubah warna menjadi hitam.
           "Waw, hitam penuh. Kamu sangat berbakat, nak! Aku akan segera membuat kartu penanda atributmu, shaddow dengan peringkat A. Sangat jarang aku bisa menguji atribut orang-orang yang berbakat" sang nenek mengambil kartu dan sebuah pena, lalu mulai menulis.
          "Nek! Bukan warna hitamnya keluar sedikit?" tanya anak yang heran.
          Sang nenek mengengok, sebentar kemudian ia kembali menulis. Sang nenek mulai menjawab, "mungkin kau salah paham, nak. Mungkin tempat ini terlalu gelap."
         Sang nenek menjelaskan jika benar warna atributku itu keluar dari batas bola sedikit, tentulah aku akan mendapat peringkat S. Dimana hanya ada 1 orang yang pernah tercatat ke dalam sejarah.  Yaitu sang pahlawan. Dia memiliki 2 atribut kuat, lighting dan ice. Berkat itu, dia juga memiliki mana 2 kali lebih besar dibandingkan orang biasa. Sehingga, dikatakan mananya ketika dulu diuji lebih sedikit dari bola kaca.
          Bukankah ini berarti aku adalah pahlawan selanjutnya?

0 komentar:

Post a Comment

Tambahkan komentar Bray , kritik dan masukkan dari bray akan saya pahami

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Top WordPress Themes